Senin, 26 Februari 2018

Berdosakah Istri yang Meminta Cerai Karena Tidak Bahagia?

┏﷽🍃🔴🔴━━━━━━┓

۝ *Serial Tanya Jawab Keluarga Sakinah* ۝

┗━━━━━━━━🔴🔴🍃┛

🔹۩۞۞۞۝🕌📚🕌۝۞۞۞۩🔹

﴾ ** ﴿

📲Pertanyaan:
🗒️Assalamu’alaikum, Ustadz saya mau bertanya, berdosakah saya meminta cerai ke suami yang tidak pernah membahagiakan saya lahir batin dari awal pernikahan kami.

🗒️Bagaimana hukumnya suami yang jarang mengasih uang belanja serta di lain hari mempertanyakan uang yang pernah dikasihnya tersebut. Apakah benar kata ibu mertua saya bahwa di zaman seperti ini sudah tidak berlaku lagi istri meminta uang belanja kepada suami, karena istri sudah punya penghasilan sendiri?

📝[Ika]

🗂️Jawaban:

وعليكم السلام ورحمةالله وبركا ته

📑Isteri boleh menuntut cerai, jika ada sebab yang memperbolehkannya. Diantaranya karena ada aib pada suami, seperti impoten, lepra dan penyakit menular lainnya. Atau suami tidak melaksanakan kewajiban kepada isterinya.

📑Seperti tidak memberi nafkah lahir atau bathin. Jika isteri tidak ridla, maka boleh dan tidak berdosa isteri minta cerai, tapi kalau tidak ada sebab syar’i, maka isteri tidak boleh menuntut cerai.

📑Dalam kehidupan suami isteri ada hak dan kewajiban. Diantara kewajiban suami kepada isteri adalah memberi nafkah lahir dan bathin. Allah ﷻ berfirman:

لِيُنفِقْ ذُو سَعَةٍ مِّن سَعَتِهِ ۖ وَمَن قُدِرَ عَلَيْهِ رِزْقُهُ فَلْيُنفِقْ مِمَّا آتَاهُ اللَّهُ ۚ لَا يُكَلِّفُ اللَّهُ نَفْسًا إِلَّا مَا آتَاهَا ۚ سَيَجْعَلُ اللَّهُ بَعْدَ عُسْرٍ يُسْرًا

📄“Hendaklah orang yang mampu memberi nafkah menurut kemampuannya. Dan orang yang disempitkan rezkinya hendaklah memberi nafkah dari harta yang diberikan Allah kepadanya. Allah tidak memikulkan beban kepada seseorang melainkan sekedar apa yang Allah berikan kepadanya. Allah kelak akan memberikan kelapangan sesudah kesempitan.”(QS. At-Thalaq:65)

📑Jika benar suami tidak pernah membahagiakan anda lahir batin dan tidak memberi belanja, maka anda tidak berdosa untuk minta cerai. dan suami anda berdosa kalau tidak melaksanakan kewajiban memberi nafkah apalagi setelah memberi masih diminta lagi, itu terlalu dan termasuk suami yang pelit, padahal seharusnya suami memenuhi kebutuhan rumah tangga.

📑Tidak benar ucapan mertua anda yang mengatakan bahwa di zaman sekarang seorang isteri sudah tidak berlaku lagi minta uang belanja, karena isteri tetap mempunyai hak untuk mendapatkan belanja dari suami.

📑Bahkan kalau isteri bekerja dan hasilnya digunakan untuk belanja rumah tangga itu artinya isteri sudah sedekah kepada suami. Rasulullah ﷺ menikah dengan Khadijah yang kaya, tapi Rasulullahۥﷺ tetap memberi belanja kepada isterinya.

📑Namun sebelum anda menuntut cerai, coba pertimbangkanlah dahulu matang-matang dan komunikasikan dengan suami permasalahan anda atau minta bantuan orang lain (hakam) untuk menjadi mediator.

📑Barangkali masih bisa diperbaik rumah tangga anda karena paling dibenci oleh Allah ﷻ sesuatu yang halal adalah thalaq.

📑Semoga Allah ﷻ memberi jalan keluar yang baik bagi rumah tangga anda. Aamiin

✒️KH. Abdurrahman Navis Lc, MHI📚 muslimedianews.com

➖➖➖➖➖➖

۞Allahu A'lam

📖سبحا نك اللهم وبحمدك أشهد أن لا إله إلا أنت أستغفرك وأتوب إليك

🔹۩۞۞۞۝🕌📚🕌۝۞۞۞۩🔹

📝 *Ust. Miftahuddin*

۝Pembina Grup WA BARIS (Bahasa Arab Praktis), IKBI (Info Kajian & Bisnis Islami),  KARIMAH (Komunitas Rindu Menikah), KASABA (Komunitas Saling Berbagi), KIBAR (Kuliah Singkat Bahasa Arab), KILAT-Qu (Kuliah Singkat Tahsin Al-Qur'an), KIPRAH (Kuliah Pra Nikah), KJI Annisa (Kontak Jodoh Islami Annisa), KKS (Kuliah Keluarga Sakinah), KUPAS (Kuliah Parenting Spesial), SAHIDA (Sahabat Hijrah & Dakwah)

📡Distributed :

۝BARIS (Bahasa Arab Praktis)
۝IKBI (Info Kajian & Bisnis Islami)
۝KARIMAH (Komunitas Rindu Menikah)
۝KASABA (Komunitas Saling Berbagi)
۝KIBAR (Kuliah Singkat Bahasa Arab)
۝KILAT-Qu (Kuliah Singkat Tahsin Al-Qur'an)
۝KIPRAH (Kuliah Pra Nikah Online)
۝KJI Annisa (Kontak Jodoh Islami Annisa)
۝KKS (Kuliah Keluarga Sakinah)
۝KUPAS (Kuliah Parenting Spesial),
۝SAHIDA (Sahabat Hijrah & Dakwah)

☎️Info : WA 082138929596

♻️ _Silahkan dishare_

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Jika artikel ini bermanfaat, bantu share artikel ini. Lets change the world together :)