Senin, 05 Juni 2017

WANITA TAK MAMPU UNTUK SHALAT MALAM KARENA LETIH MENGURUSI RUMAH, APAKAH DIA MENDAPAT PAHALA SHALAT


•┈┈•◈◉✹❒📚❒✹◉◈•┈┈•

🏹💎 Syaikh Muhammad bin Shalih Al Utsaimin رحمه الله

🔌 Pertanyaan: Seorang wanita bertanya, "Saya ingin shalat malam, namun sepanjang siang saya melaksanakan tugas rumah hingga jam sepuluh malam. Sehingga, saya sangat letih. Apakah saya diberi pahala dengan niat saya?"

💡 Jawaban: Ya, dia diberi pahala karena niatnya, jika dia menyibukkan dengan hal yang lebih afdhal daripada apa yang dia tinggalkan.

🔑  Dia melaksanakan kewajibannya, yakni melayani suaminya di rumah. Hal ini lebih afdhal daripada tahajjud.

🖼 Ketika Allah mengetahui niatnya, kalau bukan karena melaksanakan tugas rumah ini [dia akan melakukan shalat malam, pent.] —yang dia khawatir jika menyia-nyiakan tugasnya akan terkena dosa— maka diharapkan Allah menuliskan baginya pahala secara sempurna.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Jika artikel ini bermanfaat, bantu share artikel ini. Lets change the world together :)